Selasa, 20 Januari 2009

Budaya Lokal Menjaga Alam

Budaya Lokal Indonesia Menjaga Alam

http://beritahabitat.net/2007/08/26/budaya-lokal-indonesia-menjaga-alam/

Sebenarnya bangsa Indonesia dengan beragam budaya sudah membuat peraturan-peraturan adat tentang kelestarian alam dan hutannya. Pola hidup selaras dengan alam sudah dipraktikkan sejak dulu. Alam dan satwa liar bagi mereka merupakan makrokosmos yang menguasai kehidupan manusia.

Kehidupan yang saling bergantungan, mata pencarian disandarkan pada hasil alam, baik hutan, laut maupun tanah atau hewan yang pantas dan layak untuk mereka. Dalam kondisi ini, mereka beruha untuk menjaga dan merawat lingkungan hidup beserta isinya secara intensif. Meminjam istilah petuah masyarakat Ammetea, Suku Kajang Sulawesi Selatan : Jika tanaman menjadi, ikan bersibak, air tuak menetes, dan kayu bersemi, air mengalir terus, maka engkau menjadi karaeng terus menerus.

...

Tidak ada komentar: